Rabu, 13 Agustus 2014

TIPS & TRIK MENGIKUTI PATI UMM 2014




1. Jangan tidur setelah sholat subuh, karena menyebabkan ketiduran hingga waktu yang tidak di tentukan.
2. Jika anda kost, usahakan selalu gunakan waktu mandi paling awal.
 3. Setelah mandi, usahakan juga jangan make up dan berpakaian terlalu lama. Karena akan menyebabkan terlambat.
4. Sehari sebelum mengikuti PATI UMM 2014, lebih baik anda mengetahui dimana ruangan yang akan anda gunakan. jika tidak, anda pasti bingung di keesokan harinya.
5. Pada saat mengikuti pembelajaran jangan tidur di dalam kelas, karena bisa menyebabkan anda tidak tahu tugas-tugas yang diberikan oleh instruktur.
6. Kerjakan tugas dan kumpulkan tepat pada waktunya, agar anda mendapat nilai yang memuaskan.
Selamat Mencoba Tips & Trik dari Saya Semoga Berhasil.


PERKEMBANGAN TEKNOLOGI SEKARANG INI


Perkembangan tehnologi dijaman sekarang ini sangatlah canggih dan pesat. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya inovasi dimasa ini, dengan yang sederhana maupun yang menghebohkan dunia. eknologi sudah ada sejak jaman dahulu, yaitu jaman romawi kuno. Perkembangan teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang yang semakin canggih dan mendunia.
Perkembangan tehnologi semakin maju, dahulu yang handphone hanya digunakan untuk telepon dan sms untuk sekedar menanya kabar, sekarang ini handphone tidak hanya bisa telepon dan sms, akan tetapi di sekarang ini bisa juga menjadi sebuah komputer mini yang canggih, bisa menjadi tv juga dengan adanya smartphone.
Indonesia merupakan salah satu negara berkembang di Dunia dengan pengaruh tehnologi yang cukup besar yang sebagai konsumen tehnologi negara lain. Agar Indonesia menjadi salah satu Negara maju dan tidak Negara berkembang lagi maka tingkat perkembangan teknologi di Indonesia haru ditingkatkan lagi daripada yang sebelumnya.

Keunggulan Dan Perkembangan Jurusan Manajemen








Jurusan manajemen adalah jurusan yang mempelajari mengenai tanggung jawab dalam pengolahan sebuah perusahaan atau organisasi, secara singkat merupakan sebuah cabang dari ilmu bisnis dan banyak universitas yang menetapkan sebagai jurusan yang berdiri sendiri.
Prospek kerja jurusan manajemen ini terdapat berbagai pilihan dalam jenjang karier yang tersedia bagi mereka yang ingin berkerja dalam bidang manajemen. Organisasi yang bertanggung jawab untuk memastikan keamanan investasi, mengolah anggaran, memastikan kelayakan kesejahteraan karyawan dan mengalokasi sumber daya yang terbatas untuk mendapatkan hasil yang semaksimal mungkin .

Universitas Muhammadiyah Malang



                                                


Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah perguruan tinggi swasta terakreditasi "A" dengan Nomor SK: 074/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013, yang berpusat di kampus III terpadu Universitas Muhammadiyah Malang, Jalan Raya Tlogomas 246 Kota Malang, Jawa Timur. Universitas yang berdiri pada tahun 1964 ini berinduk pada organisasi Muhammadiyah dan merupakan perguruan tinggi Muhammadiyah terbesar di Jawa Timur. UMM termasuk dalam jajaran PTS terkemuka di Indonesia bersama UII dan UMY. Oleh karena didominasi warna dinding putih, UMM sering disebut sebagai kampus putih

Budaya, Makanan Dan Ciri khas Kabupaten Trenggalek

                                   
~Budaya


Budaya turun temurun yang sampai saat ini masih terjaga baik dalam kehidupan masyarakatnya  yaitu   Upacara Dam Bagong. Diadakan setiap tahun sekali dengan mempersembahkan kepala kerbau untuk di larung di Kali Bagong.

~Makanan khas

Sejak dulu, masyarakat Trenggalek sudah terkenal dengan nasi tiwulnya. Ternyata masyrakat Trenggalek, juga mempunyai makanan khas lainnya yakni nasi geghog.

Nasi geghog ini sudah menjadi menu sehari-hari masyarakat Trenggalek. Khususnya di Desa Srabah, Kecamatan Bendungan. Yang khas dari nasi geghog ini adalah ikan teri dan rasa pedasnya. Bahkan rasa pedasnya nasi geghog ini diyakini warga, bisa menghilangkan rasa pusing di kepala dan hidung yang tersumbat akibat influenza menjadi plong.

Nasi khas pedesaan dibuat dari bumbu-bumbu yang sederhana, antara lain cabe, bawang merah dan putih serta beras dan ikan teri. Beras yang sudah dibersihkan dimasak hingga setengah matang, lalu setiap satu bungkus nasi setengah matang ditambahi sambal teri dan dibungkus daun pisang dan dimasak hingga 15 menit.
Untuk memberi rasa pedas yang luar biasa, sambal terinya memakai cabe rawit. citarasa pedas inilah yang menjadi pilihan penikmat nasi gegok didaerah pegunungan ini.


sumber